Cimol bisa dikatakan sebagai jajanan segala umur dan murah meriah namun rasanya lezat, enak dinikmati dalam segala suasana. Teksturnya yang kenyal, empuk, juga renyah di luar membuat seseorang enggan berhenti sebelum habis menyantapnya.
Namun jika membeli di abang-abang jualan terus, Anda tentu sedikit khawatir dengan kebersihan dan kesehatan makanan tradisional dari Bandung ini bukan? Nah, untuk itu mengapa tak mencoba membuat sendiri saja.
Cimol buatan sendiri sudah pasti lebih bersih dan terjamin kualitas bahan-bahannya. Berikut ini resep membuat cimol khas Bandung yang enak dan lezat namun mudah sekali diikuti.
Bahan:
- 100 gram tapioka tepung
- 2-3 sendok terigu
- 3 butir bawang putih, kupas dan cincang halus
- Garam, gula, kaldu bubuk secukupnya
- Daun bawang secukupnya, cuci dan potong kecil
- Merica bubuk secukupnya
- Bubuk cabe instan
- 1 gelas air panas
- Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
Cara Membuat Cimol:
Dalam wadah bersih, campurkan tapioka, terigu, bumbu, dan daun bawang. Aduk rata.
Tambahkan air panas mendidih perlahan-lahan dan terus diaduk dengan spatula, hingga tercampur semua. Air harus panas benar agar cimol bisa mengembang dan empuk.
Aduk hingga cimol bisa dibentuk bulat-bulat.
Siapkan penggorengan dan minyak gorengnya, lalu panaskan.
Masukkan bulatan cimol ke dalam minyak panas, goreng hingga matang dan kecoklatan. Angkat, tiriskan jika sudah matang.
Cimol siap dikonsumsi dengan saus, atau taburan bumbu perasa. Selamat mencoba.